You are currently viewing Penyembelihan Hewan Qurban Idul Adha 1445 H Madrasah Nahdlatul Muslimin

Penyembelihan Hewan Qurban Idul Adha 1445 H Madrasah Nahdlatul Muslimin

Kudus, 18 Juni 2024-Madrasah Nahdlatul Muslimin merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan mengadakan penyembelihan hewan kurban. Agenda penyembelihan dilaksanakan pada hari Selasa, 18 Juni 2024 bertempat di Madrasah Nahdlatul Muslimin. Hewan kurban yang disediakan adalah 2 ekor kerbau. Kegiatan penyembelihan hewan qurban diawali dengan acara ceremonial yang diantaranya tahlil, sambutan, pembacaan shohibul qurban dan ditutup dengan do’a.

Para warga madrasah sangat antusias dan semangat mengikuti kegiatan tersebut. Semangat gotong royong mewarnai keakraban dan sesekali dikuti candaan membuat suasana menjadi lebih ramai.

Madrasah Nahdlatul Muslimin membagikan daging qurban kepada para shohibul qurban, tetangga warga masyarakat sekitar madrasah, guru dan karyawan. Kegiatan ini rutinĀ  diadakan pada tanggal 11 Dzulhijjah tiap tahunnya.

Mudah-mudahan kegiatan tersebut memberikan kemaslahatan, keberkahan bagi warga madrasah dan tetangga sekitar. Dan ditahun-tahun berikutnya mudah-mudahan bisa lebih meriah lagi, hewan qurbannya juga bisa bertambah.

Tim IT MTs Nahdlatul Muslimin

Leave a Reply